Menu

Mode Gelap

Daerah · 22 Agu 2024 22:44 WIB ·

Puluhan Tahun Terbengkalai, Proyek Pelabuhan Ujung Jabung Mendapat Sorotan Dari Ketua AWNI Jambi.


					Puluhan Tahun Terbengkalai, Proyek Pelabuhan Ujung Jabung Mendapat Sorotan Dari Ketua AWNI Jambi. Perbesar

Starindonews.com – Tanjung Jabung Timur – Terbengkalainya Proyek Pembangunan Pelabuhan Ujung Jabung Timur, Provinsi Jambi, mendapat sorotan dari Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Aliansi Wartawan Nasional Indonesia (AWNI) Provinsi Jambi, Rizkan Al Mubarrok.

Rizkan mengatakan, pembangunan Proyek Pelabuhan Ujung Jabung Timur itu sudah cukup lama terbengkalai katanya saat bincang – bincang dengan awak media pada hari Selasa 19 Agustus 2024.

Beliau juga menyampaikan walaupun sudah tiga kali pergantian Gubernur, namun Proyek tersebut tidak kunjung dilanjutkan, sepengetahuan kami mulai dibangunnya Proyek tersebut pada tahun 2015 sampai hari ini hanya meninggalkan jejak bangunan yang bisa berpotensi menimbulkan dampak yang merugikan masyarakat setempat tuturnya.

” Ia menjelaskan Pelabuhan Ujung Jabung Timur itu, berlokasi di Desa Sungai Itik Kecamatan Sadu Tanjung Jabung Timur jelas Rizkan.” Lanjutnya, kalau kita melihat letak geografis pembangunan Pelabuhan tersebut tepatnya di Kecamatan Sadu yang berbatasan langsung dengan dua Provinsi.

Di Utara berbatasan dengan pulau Berhala masuk wilayah Provinsi Kepulauan Riau, dan sebelah Selatannya berbatasan dengan Provinsi Jambi Sumatra Selatan (Sumsel).

” Lebih lanjut disampaikan, semenjak Pelabuhan tersebut dimulai dan sampai aktifitas pelaksanaannya dimulai tiba – tiba Proyek tersebut dihentikan kini hanya meninggalkan jejak seperti pancang tiang yang berjejer terlihat sangat menyeramkan.

Bukan itu saja akibat Proyek itu terbengkalai, para nelayan yang sedang mencari ikan dan kapal – kapal yang sedang membawa komoditas hasil pertanian masyarakat Kecamatan Sadu dan sekitarnya juga terganggu ucapnya.

” Sultan salah satu anggota AWNI DPW Provinsi JAMBI merupakan putra daerah selalu menyaring informasi perkembangan di sana dan mewakili seluruh masyarakat Sadu, juga mengharap keseriusan pemerintah untuk menyelesaikan polemik pembangunan Pelabuhan Ujung Jabung tersebut.” Karena sudah menimbulkan kerugian bagi masyarakat di sana dan merusak infrastruktur maupun tanggul – tanggul para petani sekitarnya,” ucap Rizkan.

Kami dari Aliansi Wartawan Nasional Indonesia (AWNI) DPW Jambi, akan terus mengawal pembangunan Pelabuhan Ujung Jabung.

Kami sangat mengharapkan kedepannya siapapun yang terpilih menjadi Gubernur dalam Pilkada tahun 2024 ini,dapat bahu membahu menyelesaikan masalah tersebut.

Seharusnya, Pemprov dan Pemda setempat harus bekerjasama untuk menyelesaikan polemik pembangunan Pelabuhan tersebut.” Karena sudah menghabiskan banyak anggaran, dan jangan sampai proyek itu mangkrak total dan merugikan petani sekitar Pelabuhan tersebut dan mengakibat kerusakan lingkungan.
Salam perjuangan Rakyat,tutupnya. (Red)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Melalui Kodim 0417 / Kerinci, Kodam II / SWJ Gelar Dapur Masuk Sekolah

25 Oktober 2024 - 19:30 WIB

Pjs. Bupati Edi Dharma apresiasi , Nagari Simpang Alahan Mati Daerah Penilaian Anti Korupsi 

25 Oktober 2024 - 19:09 WIB

Saling Berbagi di Hari Jumat, BRI BO Cibinong Gelar Program Jumat Berkah

25 Oktober 2024 - 15:19 WIB

Kepala Dinas PMD Tebo Abdul Malik Secara Resmi Membuka Acara Fokus Groub Discussion Bersama Fekon UNJA

25 Oktober 2024 - 11:45 WIB

Kapolsek KKP Batam Laksanakan Giat Jum’at Curhat Bersama Masyarakat Pelabuhan Batu Ampar

25 Oktober 2024 - 10:02 WIB

Nura Daya Pemerhati Rentan Nilai Langkah Polisi Tangani Kasus Supriyani di Konsel Sudah Tepat

25 Oktober 2024 - 09:17 WIB

Trending di Daerah
[wpdevart_facebook_comment curent_url="https://www.starindonews.com/puluhan-tahun-terbengkalai-proyek-pelabuhan-ujung-jabung-mendapat-sorotan-dari-ketua-awni-jambi/" order_type="social" title_text="" title_text_color="#000000" title_text_font_size="22" title_text_font_famely="monospace" title_text_position="left" width="100%" bg_color="#d4d4d4" animation_effect="random" count_of_comments="10" ]